Malu menyambut tamu di rumah karena tampilan kaca yang kusam? Inilah saatnya Anda mengikuti tips menghilangkan goresan pada kaca interior yang tepat.
Seiring berjalannya waktu dan penggunaan permukaan kaca dapat rusak entah itu karena goresan yang halus hingga kasar. Penampilan kaca pun akan menurun yang membuatnya tidak menarik lagi.
Selain itu kaca juga akan menurun ketahanan dan juga fungsinya. Oleh karena itu penting bagi Anda untuk mengatur jadwal perawatan dengan tepat.
Bagaimana sebaiknya Anda melakukan perawatan kaca yang benar, simak cara-cara lengkapnya.
Mengapa Harus Segera Mengatasi Goresan Kaca ?
Ketika Anda menemukan goresan pada kaca baik itu yang disengaja atau tidak lebih baik untuk segera memperbaikinya.
Goresan akan menciptakan tampilan yang kurang menarik pada kaca yang jika dibiarkan terus menerus akan melebar dan lebih sulit untuk diatasi.
Selama Anda memperbaiki dengan cepat maka ketahanan dari kaca akan lebih lama. Hunian pun akan tampak selalu indah dengan kaca yang sudah Anda pasang.
Bayangkan saja jika Anda memiliki kaca dengan banyak goresan di rumah. Bukan hanya tampilan kaca saja yang buruk namun nilai dari hunian pun akan anjlok.
Bahan dan Alat yang Diperlukan
Tidak perlu bahan dan alat yang mahal untuk mengatasi goresan pada kaca. Anda bisa mencari beberapa alat dan bahan pembersih yang tersedia di dapur.
Cek apa saja alat dan juga bahan yang harus Anda persiapkan.
Daftar Bahan:
- Pasta gigi non-gel
- Baking soda
Daftar Alat:
- Kain lembut
- Kain microfiber bebas serabut
- Mangkuk kecil
- Pembersih kaca atau campuran cuka putih/alkohol isopropil dan air
Sebelum mulai membersihkan Anda harus melakukan persiapan pada kaca agar prosesnya lebih mudah. Berikut ini persiapan singkatnya:
- Pindahkan perabotan yang berada di dekat kaca agar tidak kotor saat membersihkan.
- Pilih waktu membersihkan saat cuaca berawan atau sinar matahari terik tidak mengenai kaca agar kaca tidak rusak.
- Bersihkan kaca dari debu atau kotoran yang menempel kemudian lap hingga kering.
Cara Menghilangkannya Dengan Mudah
Saat Anda sudah mempersiapkan kaca dan waktu dengan tepat maka bisa langsung mulai membersihkan bekas goresan.
Ada dua tips menghilangkan goresan pada kaca interior rumah menggunakan jenis bahan yang berbeda. Anda dapat memilih salah satu di antaranya:
Dengan Pasta Gigi
Pasta gigi menjadi bahan murah meriah yang efektif membersihkan goresan tanpa harus mengamplas. Prosesnya mirip seperti memoles sebagai berikut:
- Bersihkan Permukaan Kaca
Bersihkan kembali kaca dengan bahan pembersih kaca khusus. Langkah ini dibutuhkan agar Anda bisa melihat bekas goresan yang akan dihilangkan dengan baik.
Jika tidak memiliki bahan pembersih kaca Anda bisa membuat larutan air dan sedikit cuka dapur. Lap sampai kaca kinclong dan keringan.
- Oleskan Pasta Gigi
Lanjutkan dengan mengeluarkan sedikit pasta gigi di atas kain yang lembut. Baru Anda bisa menggosok permukaan kaca dengan gerakan memutar.
Setiap kali selesai dan permukaan terlihat transparan kembali Anda bisa mengecek apakah goresan sudah hilang. Jika belum gosok kembali sampai goresan tidak terlihat.
Selain menggosok dengan teknik memutar, tips agar goresan cepat hilang adalah menggunakan pasta gigi non gel.
Pasta gigi tersebut biasanya mengandung soda kue ringan yang efektif untuk mengikis permukaan kaca sehingga goresan tidak terlihat kembali.
- Bersihkan Kaca
Ketika goresan tidak tampak Anda bisa menghilangkan bekas pasta gigi pada kaca menggunakan kain microfiber yang bebas serabut.
Seka permukaan kaca sampai tidak ada lagi sisa pasta gigi yang bisa menciptakan bekas mengganggu.
Dengan Baking Soda
Alternatif bahan pembersih dari pasta gigi adalah baking soda. Berikut ini langkah mudah yang bisa diikuti:
- Buat Pasta dari Baking Soda
Campurkan 1 sdm baking soda dengan 1 sdm air ke dalam mangkok. Aduk sampai membentuk tekstur seperti pasta yang mudah diaplikasikan.
- Oleskan Pasta Baking Soda pada Goresan
Sama seperti sebelumnya, Anda bisa mengambil pasta baking soda dengan kain lembut dan gosok dengan teknik memutar.
Tunggu dulu beberapa menit agar larutan bekerja dan hapus bekasnya menggunakan kain lembab. Cek apakah goresan sudah hilang, jika belum ulangi aplikasinya.
- Bersihkan Kaca
Saat goresan sudah tidak ada lagi Anda bisa menyelesaikan pekerjaan dengan menyeka permukaan kaca dengan kain yang lembab.
Bagaimana agar Permukaan Kaca Bebas Dari Goresan?
Goresan pada kaca sudah hilang, namun bukan berarti tugas Anda selesai. Kaca akan bebas dari goresan jika Anda menggunakan dan merawatnya dengan benar.
Ikuti beberapa tips berikut ini agar kaca bisa tahan lama:
Penggunaan Tatakan Gelas dan Alas Piring
Khusus untuk meja makan dengan bagian atas kaca, Anda harus membiasakan penggunaan tatakan gelas dan alas piring untuk menghindari goresan.
Gesekan yang terjadi pada gelas dan piring di atas meja kaca langsung bisa menimbulkan goresan setiap harinya. Jika terakumulasi dapat merusak tekstur kaca.
Pemilihan Kain Pembersih yang Tepat
Saat membersihkan kaca Anda harus menggunakan jenis kain yang sesuai. Kain yang disarankan adalah kain berbahan microfiber dengan bebas serabut.
Jenis kain ini tidak akan meninggalkan serabut pada permukaan kaca dan menciptakan goresan yang baru. Kain juga harus dipastikan dalam kondisi bersih.
Perawatan Kaca dengan Air yang Tepat
Air yang digunakan untuk membersihkan kaca haruslah bersih, tidak mengandung endapan yang justru bisa memperparah goresan.
Kesimpulan
Langkah menghilangkan goresan pada kaca dimulai dengan persiapan menggeser perabotan, memilih cuaca saat berawan dan membersihkan kaca dengan kain lap.
Cara menghilangkan dapat memanfaatkan pasta gigi non gel yang dioleskan menggunakan kain secara memutar sampai goresan lama kelamaan memudar.
Alternatif lain adalah menggunakan campuran baking soda dengan air hingga membentuk pasta dan oleskan pada goresan lalu tunggu.
Sisanya Anda bisa membersihkan pasta baking soda dan ulangi hingga goresan tidak terlihat kembali.
Semua cara untuk membersihkan goresan pada kaca bisa diikuti dengan mudah mengingat bahan dan alatnya cukup sederhana. Anda yang melihat goresan bisa langsung menerapkannya.
Jangan lupa jika Anda sudah mencoba kedua cara ini bisa membagikan hasilnya di kolom komentar. Begitu juga jika Anda memiliki tips tambahan yang bisa membuat tampilan kaca seperti baru lagi.
FAQ
- Apakah goresan kecil pada kaca bisa dihilangkan sepenuhnya dengan pasta gigi?
Ya, goresan kecil pada kaca bisa dihilangkan dengan pasta gigi non-gel yang mengandung baking soda. Gosok dengan lembut menggunakan gerakan memutar hingga goresan tidak terlihat lagi.
- Mengapa harus menggunakan kain microfiber bebas serabut?
Kain microfiber bebas serabut mencegah goresan tambahan pada permukaan kaca dan memastikan kaca tetap bersih tanpa meninggalkan serat atau noda.
- Apa yang harus dilakukan jika goresan pada kaca terlalu dalam?
Jika goresan cukup dalam dan tidak bisa dihilangkan dengan metode DIY, sebaiknya konsultasikan dengan tukang kaca profesional untuk memoles goresan atau mengganti kaca.
- Bisakah saya menggunakan air sadah untuk membersihkan kaca?
Tidak disarankan menggunakan air sadah karena kandungan mineral yang tinggi dapat meninggalkan noda pada kaca. Gunakan air kemasan atau air yang telah difilter untuk hasil terbaik.
- Bagaimana cara membuat pembersih kaca sendiri di rumah?
Campurkan cuka putih suling atau alkohol isopropil dengan air dalam botol semprot. Ini adalah alternatif pembersih kaca komersial yang efektif dan mudah dibuat di rumah.
Tambahkan partisi kaca pada hunian, kantor atau ruang usaha Anda. Partisi kaca akan menciptakan lebih banyak ruangan dalam ruang sempit sekaligus meningkatkan tampilan.
Anda bisa menghubungi langsung jasa partisi kaca kantor Arskal Interior yang berpengalaman dan profesional belasan tahun.
Konsultasikan langsung dengan tim Arskal Interior agar Anda mendapatkan rekomendasi desain, informasi biaya pembuatan sampai lama waktu pengerjaannya.