Partisi Ruangan Kantor – Partisi atau penyekat ruangan kini menjadi elemen yang sering digunakan dalam dekorasi ruang kantor.
Ketika Anda memiliki ruang kantor yang sempit, maka partisi berfungsi untuk sekat yang tidak menghabiskan banyak ruang.
Berkat partisi juga estetika ruangan jadi lebih menarik karena banyak sekali jenisnya. Dibandingkan dengan tembok batu-bata, partisi lebih menghemat biaya pembangunan.
Tak heran banyak gedung bertingkat baik kantor dan apartemen memanfaatkan partisi.
Bagi Anda yang sedang bingung menentukan mana partisi yang tepat untuk digunakan, bisa mengikuti tips berikut ini.
Tips Mudah Menentukan Partisi Ruangan Kantor yang Tepat
Harga partisi memang murah namun bukan berarti Anda bisa menggunakannya tanpa perencanaan yang matang. Semua harus direncanakan mulai dari desain, ukuran hingga biayanya. Dengan begitu Anda bisa menentukan material mana yang sebaiknya digunakan.
Sebagai bantuan Anda menentukan, beberapa tips berikut ini akan membantu menemukan partisi ruang yang tepat.
1. Selalu pilih berdasarkan budget
Apa yang menjadi patokan Anda memilih partisi itulah yang harus dipertimbangkan. Budget adalah patokan paling mudah yang bisa diandalkan.
Berdasarkan biaya yang sudah Anda persiapkan Anda dengan cepat bisa menemukan material partisi mana yang tepat.
Di antara semua jenis partisi, kaca adalah yang paling mahal dan produk paling murah adalah GRC. Hanya saja keduanya memiliki kelebihan serta kekurangan masing-masing yang harus dikenali terlebih dahulu.
Untuk jenis partisi ada banyak mulai dari partisi kaca, partisi gypsum, partisi tembok hingga jenis-jenis partisi lainnya dimana masing-masing jenis partisi tersebut memiliki kelebihan dan kekuranganya tersendiri.
2. Tentukan desain sejak awal
Ketika Anda sudah menentukan material partisi yang pas sesuai budget saatnya untuk memikirkan soal desain. Saat ini ada begitu banyak desain yang bisa dipilih, tapi desain ini disesuaikan dengan fungsi ruangan.
Contohnya saja Anda ingin membuat sekat ruangan yang kapan saja bisa dijadikan ruang meeting. Oleh karena itu pilih desain partisi yang portable seperti bisa dilipat atau digeser. Anda juga harus mempertimbangkan apakah partisi dibuat dinding utuh atau setengah.
3. Membandingkan kualitas partisi
Semua produk memiliki kualitas yang berbeda. Usai menemukan jenis material yang hendak digunakan Anda harus membandingkan merknya. Setiap merk menawarkan kualitas dan harga berbeda walaupun jenisnya sama.
Setidaknya kualitas partisi yang dimiliki adalah lebih tahan terhadap air, benturan dan juga mudah perawatannya.
Sehingga Anda bisa mendapatkan jaminan keawetan sejak awal.
4. Memilih partisi sekaligus dengan jasa
Daripada Anda membeli partisi yang sudah tinggal rakit di toko, menggunakan jasa partisi akan lebih fleksibel. Ada beragam keuntungan yang bisa didapatkan. Pertama Anda akan mendapatkan saran mengenai partisi apa yang digunakan.
Kedua Anda bisa menentukan desain sesuai dengan keinginan dan desain interior. Ketiga soal ukuran bisa disesuaikan dengan besar kecilnya ruangan. Keempat soal harga Anda bisa nego langsung dengan jasa tersebut.
Pemilihan partisi harus tepat sejak awal agar Anda tidak kecewa dengan hasilnya. Sebagai saran menggunakan jasa pembuatan partisi akan sangat membantu karena praktis.
Itulah tadi beberapa tips yang bisa Anda coba untuk memilih partisi ruangan kantor yang tepat dan semoga saja artikel ini dapat bermanfaat dan apabila Anda ingin memesan jasa partisi ruangan kantor atau untuk kantor, rumah hingga apartemen maka bisa menghubungi Kami dengan mengklik banner diatas ini.
[wpforms id=”2543″]